Mini Turnamen Voli Piala Kades Ekorino Resmi digelar, Gunakan Sistem Setengah Kompetisi

Editor: Engel Maudul


KRITIKPOST.ID, HALTIM - Dalam rangka meningkatkan bibit unggul atlet voli Desa Ekorino dan sekitarnya, Kepala Desa (Kades) Ekorino, Kecamatan Wasile Selatan, Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) menggelar kejuaraan 'Mini Tournament Vollyball Piala Kepala Desa Ekorino' yang dibuka untuk lingkup Kecamatan Wasile Selatan, pada Minggu (16/2)

Kegiatan ini digelar selama satu bulan lebih terhitung sejak tanggal 16 Februari– 23 Maret 2025 di Lapangan Voli Outdoor Desa Ekorino dan dibuka secara resmi oleh Kepala Desa Ekorino, Yoram Maudul.

Kepada media ini, Kades Yoram Maudul menuturkan bahwa ajang kejuaraan tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah desa dalam memberikan kesempatan bagi generasi muda di Desa Ekorino dan sekitarnya untuk meningkatkan kemampuannya dalam dunia olahraga, khususnya olahraga voli.

“Selain sebagai ajang silaturahmi dan persaudaraan antar-pemuda, turnamen ini juga menjadi ajang untuk mengembangkan dan menyalurkan minat bakat olahraga Voli generasi muda,” kata Yoram saat ditemui media ini .

Ia mengajak kepada seluruh peserta untuk menjadikan kejuaraan ini sebagai ajang positif untuk membangun hubungan yang lebih baik antar sesama pemuda peminat bola voli.

“Persahabatan yang terjalin di sini akan menjadi pondasi kuat bagi perkembangan dunia olahraga di masa depan, serta akan membawa dampak positif bagi pembangunan Desa dan Kecamatan secara keseluruhan,” pungkasnya.

Kades Yoram juga berharap, agar kedepannya Desa-desa lain disekitarnya juga ikut melakukan kegiatan sejenis agar menambah menit bertanding bagi para atlet bola voli di kecamatan Wasile Selatan

"Saya berharap semoga setelah Mini Turnamen yang dibuka Ekorino ini selesai, akan ada juga Mini Turnamen yang dibuka oleh Desa-desa tetangga, supaya menit bertanding anak-anak kita semakin bertambah, justru semakin banyak ya semakin bagus," tutupnya.

Kegiatan Mini Tournament Vollyball Piala Kepala Desa Ekorino 2025 ini merupakan pertama kalinya diselenggarakan setelah desa yang dimekarkan dari Desa Nusajaya ini berdiri.

Mini Tournament ini diikuti oleh sebanyak 11 tim peserta yang terdiri dari 6 tim putra dan 5 tim putri. 

Pertandingan menggunakan sistem setenga kompetisi sehingga total pertandingan yang akan dimainkan berjumlah 25 pertandingan.

Dua Tim dengan point tertinggi diakhir klasemen akan bertemu kembali di partai final untuk memperebutkan juara satu Piala Kepala Kepala Desa Ekorino 2025.

Total hadiah atau uang pengembangan dalam mini turnamen ini adalah Lima Juta Rupiah. (Red)
Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Copyright © 2021 KritikPost.id | Powered By PT. CORONGTIMUR MEDIA GRUP - All Right Reserved.